TeraBox sebenarnya adalah aplikasi penyimpanan cloud yang mengutamakan implementasi teknologi Cybersecurity tinggi untuk menjamin keamanan data pengguna. Penulis sudah mengumpulkan data sebagai riset untuk membuktikan keamanan data TeraBox. Simak terus artikel ini untuk mengetahui semua fakta-fakta keamanan datanya.
Apa Itu TeraBox?
Baca juga:
Kini, aplikasi ini telah diunduh sebanyak 100 juta kali di Google Play Store, dengan 20 juta pengguna aktif setiap harinya. TeraBox adalah aplikasi penyimpanan cloud unggulan dengan banyak fitur bermanfaat, seperti pemulihan data, tatap muka yang mudah dipahami, kecepatan transfer data tinggi, dan paket premium dengan harga paling terjangkau.
Perusahaan Apa Yang Menjalankan TeraBox?
TeraBox dimiliki oleh perusahaan Fintech terkenal di Jepang yaitu FlexTech Inc. Perusahaan ini juga telah mengembangkan banyak aplikasi terkenal lainnya seperti TeraScan, AI PDF Scanner, dan TeraBox. Namun, apakah TeraBox aman untuk digunakan? Mari kita temukan jawabannya!
Apakah TeraBox Aman?
Dengan semua fitur berguna yang tersedia di aplikasi, apakah TeraBox aman untuk kalian? Meski penggunanya sudah tersebar sampai 231 negara, pertanyaan tersebut masih cukup sering terlontar di kalangan pengguna baru. Jadi apakah TeraBox aman untuk penyimpanan data?
Ya, aplikasi TeraBox memang sangat aman karena mampu menjaga keamanan data serta menghindari kebocoran data dari peretas. Di artikel ini akan dijelaskan semua fitur-fitur keamanan TeraBox
Fitur Keamanan TeraBox
Enkripsi SSL:
Enkripsi SSL adalah fitur keamanan data pertama yang diimplementasikan pada aplikasi peyimpanan data TeraBox. Fitur ini membuat data-data penting seperti kredensial login, data pribadi dan rincian data keuangan menjadi tersandikan (enkripsi) sehingga tak dapat diakses ataupun terbaca oleh pihak-pihak tak berwenang.
Teknologi enkrispsi ini beroperasi dengan koneksi aman, diverifikasi oleh sertifikasi digital yang mengautentikasi identitas pengguna di server.
Teknologi Canggih:
TeraBox telah mengaplikasikan berlapis-lapis keamanan untuk menjamin keamanan data penggunanya. Saat kalian bertukar data (Download atau Upload), semua data telah dibungkus oleh lapisan enkripsi, jadi data-data terjaga kerahasiaannya saat kalian melakukan transfer melalui HTTPS. Bahkan sebelum data pribadi kalian terkirim dari perangkat, data tersebut telah tersimpan dengan enkripsi dari server, jadi kerahasiaannya terjamin.
Selain itu, kumpulan data pribadi kalian dapat disimpan di Folder khusus yang hanya dapat dibuka dengan kata kunci rahasia. Ketika berbagi data, TeraBox juga memberikan lapisan pengaman dengan implementasi masa kadaluarsa dan aturan khusus pada tautan berbagi yang dapat memblokir akses pihak tak dikenal. Dengan fitur-fitur ini, dijamin data kalian akan tersimpan dengan aman, tak perlu lagi kuatir.
Sertifikasi ISO:
ISO adalah organisasi independen (non-pemerintahan) yang akan menganalisa aplikasi baru untuk mengukur keamanan, kemudahan akses dan apakah aplikasi berbahaya bagi pengguna atau tidak. Jika aplikasi telah berhasil lulus dari ujian standarisasi tersebut, aplikasi tersebut dapat menunjukkan sertifikasi ISO sebagai bukti dari kualitasnya. Sejauh ini, TeraBox telah berhasil mengantongi tiga sertifikasi ISO, jadi sudah jelas aplikasi mereka memang benar-benar aman.
Didukung oleh Trend Micro
Selain mengantongi sertifikasi ISO, aplikasi TeraBox telah mendapat dukungan dari Trend Micro, salah satu perusahaan Cybersecurity terkemuka di dunia. Bagi yang belum kenal dengan Trend Micro, perusahaan tersebut memiliki tim ahli di bidang Cybersecurity yang akan memberikan solusi keamanan bagi pengguna untuk aplikasi apa saja.
Mereka juga menganalisa aplikasi-aplikasi baru, lalu menyetujui atau menolaknya. Menurut analisa lengkap mereka, Trend Micro telah menyetujui dan mendukung TeraBox sebagai salah satu aplikasi penyimpanan data yang aman.
Pembaruan Berkala:
Untuk menjamin keamanan data dari resiko-resikonya, aplikasi TeraBox terus meluncurkan pembaruan berkala. Pembaruan tersebut bertujuan untuk memperbaiki Bugs atau celah pada aplikasi yang mungkin beresiko terkena peretasan. Pembaruan juga berlangsung untuk membuat aplikasi semakin mudah diakses dan aman digunakan pengguna.
Autentikasi 2 Langkah:
Untuk mengamankan data pengguna dari peretas, TeraBox mengimplementasikan autentikasi dua langkah. Dengan sistem keamanan ini, saat Login, selain kata kunci, kalian akan membutuhkan kode spesial dari Smartphone atau email. Jadi, meskipun kata kunci aplikasi bocor, peretas tidak dapat mengakses akun tanpa kode spesial tersebut.
Kepercayaan dari Pengguna:
Meraih unduhan aplikasi hingga ratusan juta kali dari segala penjuru dunia adalah hal yang luar biasa bagi aplikasi penyimpanan data. Apalagi dalam waktu singkat. Aplikasi ini telah menjadi salah satu aplikasi penyimpanan cloud terbaik dan paling banyak diunduh di dunia. Karena itu, TeraBox berhasil meraih penghargaan sebagai aplikasi terbaik sepanjang tahun 2022.
Jumlah unduhan aplikasi TeraBox terus bertambah seiring waktu. Jelas bahwa aplikasi ini semakin terkenal dan disukai oleh penggunanya karena keamanan dan kemudahan untuk dipakai. Jikapun ada ulasan negatif, biasanya ulasan tersebut berasal dari pengguna yang kurang memahami fitur-fitur secara lengkap.
Beberapa pengguna jika berhenti menggunakan aplikasi karena kuatir akan terkena biaya. Namun, ulasan-ulasan negatif tersebut hanyalah minoritas saja dibanding populasi pengguna yang telah merasakan manfaat TeraBox.
Apakah Penyimpanan Data TeraBox Mudah Digunakan?
Selain fitur keamanan, aplikasi ini juga dapat dengan mudah digunakan oleh siapa saja dengan harga paket premium yang sangat terjangkau. Singkatnya, TeraBox sangat layak untuk digunakan sebagai penyimpanan cloud karena semua fiturnya dapat memenuhi semua kebutuhan pengguna.
Kesimpulan
Apakah TeraBox aman? Tentu saja! TeraBox adalah aplikasi yang aman dan terpercaya. Dengan teknologi enkripsi SSL dan tim Cybersecurity terdepan, kalian dapat mempercayakan keamanan dan privasi data tanpa keraguan.
Aplikasi TeraBox punya segala fitur untuk mengamankan data dari resiko kebocoran. Dan kabar baiknya lagi, semua fitur tersebut dapat kalian manfaatkan secara gratis, tanpa dipungut biaya! Kalau kalian penasaran dan segera ingin mencobanya, segera unduh aplikasi TeraBox.