Untuk kalian yang baru saya selesai menempuh pendidikan dan memiliki gelar fresh graduate, ini merupakan langkah awal untuk memasuki dunia kerja. Saat melamar kerja tentu saja tidaklah instan karena ada beberapa tahapan yang dilakukan seperti mencari pekerjaan hingga mulai bekerja di perusahaan yang dilamar.
Manfaatkan Situs Pencarian Kerja
Persiapan Melamar Pekerjaan
Setelah menemukan lowongan pekerjaan yang cocok maka perlu beberapa langkah persiapan yang perlu untuk dilakukan. Berikut ini beberapa persiapan tersebut.
1. Persiapkan CV
Curriculum Vitae (CV) merupakan ringkasan data diri, background pendidikan, dan pengalaman yang dimiliki yang mana ini bertujuan dalam menunjukkan kemampuan kalian. Pastikanlah kalian menuliskan data terbaru dan jujur mengenai data yang berisikan pengalaman maupun prestasi yang pernah diraih.
Buat CV lebih menarik namun tetap pastikan isi CV-nya berbobot. Untuk kalian yang belum mempunyai pengalaman kerja, maka pengalaman atau prestasi selama berkuliah ataupun sekolah bisa dimasukkan agar perusahaan semakin merasa yakin mengenai keahlian serta pengalaman yang dimiliki.
2. Kuatkan Personal Branding
Personal branding sangat penting untuk dimiliki terutama jika kalian sudah memasuki tahapan wawancara. Usahakan mempunyai kepribadian menyenangkan serta memberikan jawaban konsisten sesuai yang tertulis di CV. Sampai disini kalian dapat menilai kepribadian karena sikap serta sifat merupakan faktor yang tergolong penting untuk memperoleh pekerjaan.
3. Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Rasa percaya diri ternyata bisa dilatih dan jangan pernah merasa berkecil hati ketika kalian merasa kurang yakin ke diri sendiri. Latihlah rasa percaya diri dengan cara melakukan monolog seperti kalian tengah melakukan interview.
Baca juga:
Perhatikanlah gestur tubuh saat berbicara dikarenakan gestur tubuh dapat menunjang rasa percaya diri, lakukanlah banyak latihan dan juga percaya pada kemampuan diri.
4. Pelajari Mengenai Perusahaan
Tidak hanya CV dan persiapan interview yang harus dipersiapkan, kalian dapat melakukan persiapan dengan cara menambah pengetahuan soal perusahaan. Lakukanlah beberapa riset serta buatlah daftar pertanyaan yang mana menunjukkan jika kalian merasa tertarik dengan perusahaan tersebut.
5. Ikut Pelatihan
Jangan lupa juga untuk menambah kualitas dengan cara mengikuti pelatihan maupun sertifikasi sesuai bidang yang diinginkan. Saat kalian mengikuti pelatihan maupun sertifikasi, sehingga secara tidak langsung kalian akan dinilai sebagai pribadi yang senang belajar.
Saat ini sudah banyak pelatihan online yang bisa dimanfaatkan untuk belajar. Tinggal pilih saja nama bidang yang digemari dan lakukan pendalaman mengenai hal tersebut. Mengikuti pelatihan tersebut bisa memperdalam ilmu sehingga ketika terjun ke dalam dunia kerja kalian lebih bisa menyesuaikan.
Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan ketika akan melamar pekerjaan. Intinya selalu tingkatkan kualitas diri dan jangan lupa untuk terus mencari peluang yang ada. Perlu diketahui saat ini jumlah pencari kerja sudah sangat banyak dan jika kalian mempunyai banyak pelatihan dan kemampuan maka bisa menjadi pembeda dengan kandidat lainnya.
Jangan lupa kunjungi HargaBelanja.com untuk melihat informasi lain mengenai daftar perusahaan dan besaran gaji yang ada sebagai bahan referensi dimana kalian ingin bekerja nantinya. Jadi mulai sekarang kalian bisa menetapkan target dan mengasah kemampuan diri dengan lebih baik untuk bekerja di perusahaan impian.