Kalau kamu membaca tulisan saya sebelumnya tentang siapa yang membuat game bussid serta beberapa tulisan lainnya. Kamu bakalan paham kalau game ini sendiri hanya tersedia di Android saja, bahkan game bussid ini tidak ada di app store. Sehingga satu-satunya cara untuk bisa memainkan permainan simulasi berkendara bus ini ialah cuma dengan memakai hp android.
Cara Memainkan Bussid Di Laptop
Nah, berhubung di laptop atau pc ada aplikasi yang bernama emulator android maka kita bisa mengakalinya dan bisa memainkan game bus simulator indonesia di laptop. Maka dari itu supaya kamu bisa main bussid di laptop silahkan download dan pasang dulu aplikasi emulator android di laptop tersebut.
Baca juga:
Meskipun sangat disarankan untuk menggunakan PC dengan ram paling minim 4GB. Karena aplikasi emulator android sendiri tergolong cukup berat untuk di jalankan di laptop. Sedangkan untuk nama aplikasi emulator android itu ada banyak sekali, jadi kamu bisa tinggal pilih mana saja yang sesuai dan bisa digunakan di laptop kamu.
Daftar Aplikasi Android Emulator Untuk Main Game Bus Simulator Indonesia
Android Emulator | Harga | Spesifikasi Minimal |
---|---|---|
NoxPlayer | Gratis | 2GB of RAM 1.5GB of hard disk |
Droid4X | Gratis | 1GB of RAM 20GB of hard disk |
LDPlayer | Gratis | 2GB of RAM 36GB of hard disk |
MeMu Play | Free with in-app purchase | 2GB of RAM 5GB of hard disk |
Andy | Gratis | 3GB Of RAM 10GB of hard disk |
BlueStacks | Free with in-app purchase | 2GB of RAM 4GB of hard disk |
Genymotion | Free with in-app purchase | 8GB of RAM 250MB of hard disk |
Itu adalah daftar beberapa nama aplikasi emulator yang bisa digunakan untuk memainkan game bussid versi terbaru. Terus bagaimana cara mainnya? Berikut penjelasannya!
Cara Main Bus Simulator Di Laptop
Berikut ini adalah cara memainkan game bus simulator indonesia di laptop.
- Download dan cari aplikasi emulator android
- Pasang aplikasi tersebut
- Tunggu sampai berhasil terinstall
- Buka aplikasi emulator itu
- Cari aplikasi playstore
- Login dengan akun gmail yang kamu miliki
- Cari game bussid
- Download dan tunggu sampai selesai
- Buka gamenya
- Mainkan sepuasnya
Untuk bisa main game bus simulator di laptop sangat mudah kok, karena kita hanya perlu download aplikasi emulator yang ada. Setelah itu membukanya dan mendownload aplikasi bussid itu sendiri. Biasanya hampir di semua aplikasi emulator terdapat aplikasi google play yang bisa dibuka. Disinilah kita bisa download game bussid tersebut secara manual.
Bila sudah selesai kita download maka kita tinggal memainkannya saja. Namun, yang jadi masalah lain adalah tombol dan cara memainkannya. Untuk kasus ini kita tinggal melakukan setting atau mapping keyboard laptop tersebut supaya pas dengan tombol yang ada di dalam game bussid. Untuk caranya sih sangat berbeda-beda tergantung dari aplikasi emulasi yang digunakan.