Jun 17, 2024

Tips Beli Sesuatu Di Online Shop Indonesia

Baiklah tulisan saya berikut ini akan menjelaskan beberapa hal penting mengenai tata cara membeli barang di online shop ataupun marketplace. Terutama buat kamu yang pemula banget dan belum pernah membeli barang secara online. Tips yang saya bahas disini akan meliputi banyak hal yang jelas saya akan menerangkan beberapa poin yang harus kamu periksa terlebih dahulu sebelum membeli sesuatu secara online.

Karena perkembangan jaman dan kemajuan teknologi, pembelian barang pun tidak harus selalu dilakukan secara offline. Atau kalau kita ingin membeli sesuatu kita tidak harus bertatap muka secara langsung dengan para penjual. Melainkan kita tinggal memesannya saja melalui aplikasi online shop yang tersedia di dalam hp kamu. Aplikasi ini disediakan secara gratis dan memiliki antar muka yang cukup mudah untuk dimengerti.

Tips Beli Barang di Olshop

tips online shop indonesia

Aplikasi online shop ini ada banyak tetapi saya sendiri lebih menyukai aplikasi marketplace yang sudah terkenal seperti: Si Orange, Si Merah, Si Biru, dan Si Hijau. Tanpa menyebut nama online shop tersebut kamu pasti sudah tahu dan saya sendiri biasa beli barang di si orange dan si hijau karena kedua online shop ini menawarkan bonus yang menarik seperti cashback ataupun free ongkir.
Baca juga:

Kedua bonus inilah yang membuat sebagian orang lebih memilih beli barang di online daripada offline. Selain itu ditampilkannya setiap harga barang yang dijual bisa membuat kita bisa dengan bebas memilih barang dengan harga mana yang kita beli. Bukan cuma itu saja, banyaknya jenis barang yang dijual membuat kita bisa menemukan barang apa saja yang kita maksud. Kalau begitu langsung saja yuk, apa saja tips sebelum beli barang di online shop.

Cari Barang Yang Di Inginkan

Pertama-tama untuk menemukan barang yang ingin dibeli kita tinggal membuka aplikasi marketplace yang dimaksud. Hal ini bisa saja toped, shopee, lazada ataupun bukalapak. Setelah itu silahkan ketikkan kata kunci atau nama barang yang dimaksud di kolom pencarian yang ada diatas sendiri. Setelah itu klik cari, nanti kamu akan menemukan banyak sekali produk gambar yang sesuai dengan kata kunci tersebut.

Kalau kata kunci yang dimaksud terlalu umum maka nanti yang keluar ialah barang dengan berbagai merk. Silahkan dicari dan dipilih mana barang yang dimaksud tersebut. Atau barang yang ingin kamu beli tadi, karena pilihannya ada banyak. Maka tinggal cari saja harga barang yang paling murah sendiri. Tentunya ketika beli barang online yang kita lihat bukan barang dengan harga paling murah saja melainkan juga rating dari barang itu.

Cek Rating Barang Dan Seller

Ketika kamu sudah menemukan barang yang dimaksud silahkan periksa rating dari barang itu. Karena dengan melihat rating yang ada kita bisa menilai kualitas si seller tadi atau si penjual apakah bisa terpercaya atau tidak. Selain itu apakah barang yang dijual sudah sesuai dengan deskripsi dan gambar yang tertera atau tidak. Untuk melihat rating ini cukup gampang banget.

Karena setiap barang yang ada pasti memiliki nilai bintang dari 1 sampai 5. Silahkan pilih barang dengan rating 4 sampai 5. Karena rating yang bagus membuat kita tahu kalau barang itu sudah sesuai dan seller menjual dan mengirimkan barang yang kita maksud. Melihat rating pun kita perlu berhati-hati mengingat ada beberapa barang yang terkesan langka dan jarang dicari orang.

Sehingga ada beberapa barang yang tidak memiliki rating. Selama barang yang kita cari itu sangat umum sudah pasti ada ratingnya dan bukan cuma rating saja melainkan juga feedback atau review dari sang pembeli. Dari sini kita bisa mengetahui kualitas barang yang dijual. Lalu kalau misal barang yang dijual tidak ada ratingnya bagaimana? Mudah saja kita bisa memeriksa rating si seller tersebut.

Biasanya sang penjual itu menjual barang bukan hanya 1 jenis produk saja. Bisa saja barang yang dia jual itu ada banyak sekali. Nah, setiap barang yang terjual nanti akan memperlihatkan rating dari si seller itu. Kamu lihat apakah si seller tersebut juga menjual barang lainnya? Kalau iya apakah barang tersebut sudah laku dan memiliki rating? Kalau iya dan ratingnya bagus ini pertanda kalau penjual tersebut bisa dipercaya.

Jadi kamu tidak perlu ragu lagi beli ke penjual itu. Nah, kalau buat penjual yang tidak ada ratingnya ini yang cukup berbahaya. Karena kita bisa saja tertipu maka dari itu pastikan harga barang yang kamu beli tersebut apakah masuk akal atau tidak. Kalau tidak berarti ada sesuatu yang mencurigakan dan ada baiknya kamu beli saja di tempat lain. Disini kita pakai nalar saja untuk memastikan apakah ada sesuatu yang mencurigakan dari penjual itu. Daripada kamu tertipu secara online yang akan membuat kamu rugi secara waktu dan uang.

Cek Penjual Dan Stok Barang

Setelah yakin hal lainnya adalah kamu bisa memeriksa kapan penjual tersebut terakhir online. Biasanya penjual yang aktif waktu terakhir online tidak sampai berhari-hari atau berminggu-minggu. Saya pernah mengalami membeli barang dimana penjualnya terakhir online beberapa minggu yang lalu. Hal ini tentu saja membuat barang yang saya beli akan otomatis terbatalkan dan uang yang saya transfer sebelumnya akan masuk ke saldo akun saya.

Selain itu yang perlu diperhatikan lagi ialah apakah barang tersebut stoknya banyak? Hal ini bisa diketahui dengan menanyakannya kepada penjual atau kamu bisa membelinya secara langsung. Mengingat kebanyakan barang yang tampil di kolom pencarian itu kemungkinan besar sudah punya stok. Kalau tidak ada biasnaya penjual membuat listing barang tersebut menjadi tidak aktif.

Periksa Harga Barang

Hal lain yang wajib diperhatikan adalah masalah harga, kalau saya sih tentu saja memilih harga paling murah sendiri. Selama kriteria rating dari si seller dan rating barang tersebut bagus sih tidak masalah. Yang saya ketahui dari beli barang online semacam ini barang dengan harga mahal pun belum tentu bagus. Hal ini tergantung dari merk barang tersebut juga sih.

Karena ada beberapa barang yang kalau harganya murah sudah pasti kualitasnya pun sama. Contohnya seperti sandal tanpa merk dengan sandal bermerk. Lalu contoh lainnya adalah seperti harga baterai, biasanya ada yang mahal dan ada yang murah. Kalau baterai semacam ini kita musti pakai insting saja untuk mengetahui rata-rata harga barang tersebut. Jika kamu menemukan harga barang yang sama tetapi dengan harga yang berbeda.

Tentu saja kamu bisa memilih dengan harga paling murah sendiri. Karena biasanya di pikiran kita harga baterai semakin mahal semakin bagus? Padahal tidak juga karena umumnya baterai yang dijual itu sama tetapi beda harga doang. Si penjual A mengambil keuntungan sekian persen sehingga barangnya murah dan si penjual B sekian persen sampai harga barangnya jadi mahal.

Padahal barangnya sih sama saja cuma beda harga doang. Jadi kita perlu hati-hati dan pakai nalar apakah barang tersebut memiliki harga yang wajar atau tidak. Supaya nantinya kita tidak terkesan ditipu oleh penjual yang sedikit nakal. Jadi kalau beli barang online kita harus benar-benar jeli supaya apa yang kita beli sudah sesuai atau tidak.

Cashback dan Gratis Ongkir

Setiap beli barang di online pastikan apakah ada cashback atau tidak? Kalau ada segera gunakan kesempatan itu untuk mendapatkan cashback. Selain itu periksa juga apakah barang tersebut punya promo free ongkir? Umumnya hampir semua barang ada promo semacam ini yang membuat kita nanti cuma bayar harga barang saja. Masalah lain ketika beli onlin ialah barang tersebut ada promo free ongkir tetapi punya batas minimum pembelian seperti harus 50 ribu atau 100 ribu.

Kalau saya biasanya menimbang-nimbang apakah harga barang dengan ongkir itu hampir setara dengan dua barang? Seperti kapan hari waktu saya membeli baterai hp android dimana kalau saya beli satu saya tidak akan mendapatkan gratis ongkir. Tetapi kalau saya beli dua saya dapat gratis ongkir dan hal inilah membuat saya memutuskan untuk membeli dua baterai karena cuma selisih 10 ribu doang jika beli dua tetapi dapat gratis ongkir.

Belum lagi saat itu saya pun mendapatkan promo cashback sebanyak 10 ribu sehingga membuat saya tidak terlalu rugi-rugi amat walau beli dua barang. Jadi salah satu keunggulan beli barang online ialah kita bisa membeli barang tersebut dengan harga paling murah serta adanya gratis ongkir. Walau umumnya subsidi ongkir ini cuma 20 ribu doang. Tetapi lumayan kan jadi kita tidak perlu bayar ongkos kirim yang mahal.

Kalau kota kita dekat malah kita tidak perlu bayar ongkir sama sekali. Bahkan ada juga fitur same day yang membuat barang yang kita beli akan sampai pada hari itu juga atau hari yang sama. Inilah salah satu keunggulan beli barang online.

Pembayaran

Cara membayar barang yang kita beli melalui online itu ada banyak sekali. Jadi ketika checkout silahkan pilih jenis pembayaran yang bisa kamu lakukan. Seperti COD yaitu bayar waktu barang sampai di rumah. Terus pembayaran lain adalah bisa di ATM, Internet Banking Online bahkan di indo dan alfa terdekat. Silahkan dipilih mana yang menurut kamu sudah sesuai.

Buat yang tidak punya atm bisa melakukan pembayaran cod ataupun di alfa. Tetapi khusus pembayaran COD ada sebagian barang yang tidak mendukung pembayaran ini. Jadi solusi lainnya adalah bayar di indo atau lafa tadi. Enak banget kan? Cara bayarnya sih gampang silahkan pergi ke kasir lalu bilang mau bayar (sebut nama marketplace tempat kamu beli barang) nanti si kasih pun sudah langsung paham.

Itulah dia beberapa tips dari saya sebelum kamu beli barang online. Beli sesuatu secara online ini bukanlah hal yang menakutkan kok selama kita jeli dan teliti. Yang jelas ketika beli sesuatu secara online kita harus berhati-hati dalam melakukan transaksi supaya kita tidak rugi. Yap, itulah dia tips yang bisa saya sampaikan dan kalau kamu punya tips lain bisa menyampaikannya melalui kolom komentar.