Mar 2, 2016

Cheat kode Basara cara Unlock, karakter, senjata dan kostum

Cheat kode Basara cara Unlock karakter
Saya akan melanjutkan tentang postingan saya yang sebelumnya mengenai cheat basara 2 heroes ps2. Yang akan dibahas disini adalah tentang tata Cara Unlock karakter, senjata dan kostum. Weapon, atau senjata di basara 2 sebenernya ada beberapa level, yaitu Lv1, Lv3, Lv5 ,Lv7, Lv8. nah, kalo ga pake beberapa trik senjata ini bisa dibilang susah untuk membukanya.

Silahkan disimak cheat kode basara di bawah ini, yaa walaupun sebenarnya ini bukan cheat malah lebih tepatnya tips dan trik aja sih. soalnya kamu harus maen dulu dan enggak asal pencet, segitiga, kotak, bulat dan lain-lain. Ga kayak Kode GTA di ps2 yang cuman asal pencet langsung jadi. hehe

Cheat kode Basara cara Unlock, karakter, senjata dan kostum

Pertama, pahamin/samakan bahasa jepangnya dulu, soalnya ini penting:

ストーリー Story Mode
天下統一 Unification/Unifying Mode
自由合戦 Free Battle Mode
大武闘会 Daibutoukai Mode*
ギャラリー Gallery
各種設定 Options

Terus yang ini juga, soalnya ini pasti sering muncul

はい (Hai) Artinya YA, dan いいえ (Iie) Artinya TIDAK.

Oke, dah paham? Mari kita Lanjut Kode basaranya.

Cara Unlock Daibutoukai Mode

Pertama, unlock dulu Daibutoukai Mode atau Mode Turnamen. Karena untuk unlock senjata dan kostum kamu harus unlock dulu mode ini. Caranya: Selesaikan Story Mode ( ストーリ ) satu kali aja dengan karakter apa aja.

Cara Unlock Senjata

Caranya tetap sama untuk membuka senjata di basara 2 heroes ini, semua sama untuk tiap karakter. Senjata bisa kita dapatkan dari 'kotak senjata' kecuali senjata Lv1, Lv3, Lv5 ,Lv7, Lv8 karena senjata ini paling khusus dan hanya bisa dibuka dengan beberapa cara yang bervariasi dan yang paling umum adalah.

Senjata Lv8 :  Selesaikan Daibutokai Mode (100 stages) jangan sampe kalah, soalnya tiap kamu kalah kamu akan ngulangin lagi dari awal atau dari tempat dimana kamu ngesave dan semua item yang sudah kamu dapet bakal ngilang.

Senjata Lv5: Selesaikan Story Mode atau Unification Mode sekali dengan Kesulitan Normal lalu ntar senjata akan muncul di SHOP (Toko)

Senjata Lv4: Dapat didapatkan melalui 'kotak hadiah' baik lewat Story mode atau Unification mode.

Senjata Lv1: Senjata Deafult

Senjata Lv7: (Joke weapon) atau artinya Senjata Lucu :D selesaikan Mode apa aja tapi dalam mode kesulitan Extreme dan nanti senjatanya akan tersedia di SHOP (Toko)

Senjata Lv6: Sama kayak senjata level 4, tapi ini hanya bisa didapatkan melalui Unifying Mode dengan kesulitan Extreme.

Senjata Lv3: Ada di Toko

Senjata Lv2: Selesaikan 2 stages di story mode dengan kesulitan Normal atau bisa juga dengan cara menyelesaikan Stage Bintang 2 di Free mode

Cara Unlock Karakter

  • Akechi Mitsuhide    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Oda Nobunaga
  • Honda Tadakatsu    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Takenaka Hanbei
  • Itsuki                     Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Uesugi Kenshin
  • Maeda Toshiie     Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Matsu
  • Matsu                    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Maeda Keiji
  • Miyamoto Musashi    50+ points untuk Conquer/Unifying Mode
  • Mori Ranmaru      Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Date Masamune
  • Mouri Motonari    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Chousokabe Motochika
  • Nouhime                Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Akechi Mitsuhide
  • Sarutobi Sasuke    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Sanada Yukimura
  • Shimazu Yoshihiro    Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Mori Ranmaru
  • Takeda Shingen      Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Sarutobi Sasuke
  • Takenaka Hanbei   Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Toyotomi Hideyoshi
  • Uesugi Kenshin     Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Kasuga
  • Zabii                       Selesaikan Mode Monogatari Dengan karakter Mouri Motonari

Cara Unlock Extreme Mode

Selesaikan Story mode atau Unifying Mode dengan Kesulitan HARD.

Cara Unlock Alternatif  Kostum

Caranya cukup gampang yaitu dengan mengalahkan karakter yang pengen dibuka Kostumnya di mode Unification.

Cara Unlock Armor

Disini Ada 3 jenis Armor yang bisa kamu dapatkan untuk setiap karakter. Cara mendapatkannya:

Armor Pertama

Caranya           : Beli di toko seharga 10.000 Gold.
Efek                : Kemungkinan untuk dapat melakukan Parry lebih besar.

Armor Kedua

Caranya           : Dapat kamu temuka jika kamu memainkan Mode pada tingkat Hard atau Extreme.
Efek                 : Parameter Basara bertambah lebih banyak.

Armor Ketiga (Armor Terakhir)

Caranya           : Selesaikan 50 Stage di Daibudokai Mode.
Efek                 : Jika kamu menangkis serangan pertahanan mu tidak akan terbuka.



BASARA KUJI

Basara Kuji atau Lotre adalah fitur terbaru pada game ini. Di dalam toko ketika kamu ingin membeli sesuatu, kamu bisa menggunakan Basara Kuji untuk mempermurah harga item yang ingin kamu beli jika kamu sudah memiliki item tersebut minimal satu buah. Untuk mendapatkannya kamu cukup menyelesaikan stage dimana saja hingga mendapatkannya. Berikut adalah kemungkinan yang bisa didapat dari Basara Kuji :

Tidak Beruntung
 Kamu hanya akan mendapatkan uang sebesar 100 Golds.

Beruntung
Kamu bisa mendapatkan uang sebesar 1000 Golds atau potongan discount 20% untuk membeli suatu item.

Sangat Beruntung
Kamu bisa mendapatkan uang sebesar 10.000 Golds atau potongan discount 50% untuk membeli suatu item, atau jika dewi fortuna sedang di pihakmu kamu bisa mendapatkan potongan discount 100% alias gratis untuk membeli suatu item. ^_^


Cara Menambah TITLE

Seperti pada sekuel sebelumnya, pada Game Sengoku Basara 2 Heroes kali ini pun juga masih menggunakan system Title untuk mendapatkan Item rahasia yang sangat berguna. Jika pada sekuel sebelumnya kamu hanya bisa mendapatkan 300 Title Point, kali ini kamu bisa memperoleh total 800 Title Point dengan tambahan 30 syarat Title baru.

Untuk melihat Title kamu bisa pergi menuju Galery Mode dan pilih pilihan paling bawah. Tulisan angka disebelah atas kiri menunjukkan jumlah Title Point yang saat ini sedang kamu miliki sedangkan disebelah kanannya adalah jumlah Title Point yang harus kamu dapatkan untuk membuka hadiah atau reward tertentu. Title ini masih berupa kipas yang memiliki point yang bebeda. Berikut adalah cara mendapatkannya. Kali ini saya akan masih menggunakan sistem baris dan kolom untuk mempermudah menemukannya.

Baris
Kolom
Point
Syarat
1 1 1 Lakukan 500+ Hits Combo.
1 2 5 Lakukan 2000+ Hits Combo.
Tips : Gunakan karakter yang memiliki combo panjang seperti Matsu, Maeda Keiji atau Takenaka Hanbei. Stage yang cocok untuk melakukan ini misalnya pada pertempuran melawan Hisahide.
1 3 25 Lakukan 10.000+ Hits Combo.
Tips : Sama seperti mendapatkan 2000 combo, hanya saja kamu harus perlu bantuan player 2 dan karaktermu harus sudah memiliki level yang tinggi.
2 1 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip salah 1 dari item 13-1, 13-2 atau 13-3.
2 2 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 13-4.
2 3 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 13-5.
3 1 3 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 11-4.
3 2 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 12-1, dan gunakan item tersebut saat kamu menyelesaikan Stage.
3 3 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 12-2, dan gunakan item tersebut saat kamu menyelesaikan Stage.
4 1 1 Selesaikan Stage dengan meng-equip item 11-5.
4 2 3 Dapatkan 30 lebih Rice Ball (Item pe-restore HP) dalam 1 Stage.
4 3 3 Dapatkan 30 lebih Holy Water (Item pe-restore Basara) atau Ebisu Taru (Item pe-restore HP dan Basara) dalam 1 Stage.
5 1 12 Dapatkan 24 peti item (berbentuk baju perang atau kotak kuning yang dibungkus) dalam 1 Stage.
Tipsnya : Pilih Odawara Stage. Bunuh setiap Officers dan lakukan 3x 500 Hits supaya mendapatkan 3 tambahan Item, serta dapatkan semua peti di stage ini.
5 2 3 Selesaikan stage saat HP-mu berwarna merah.
5 3 5 Selesaikan stage saat HP-mu berwarna merah dengan melancarkan serangan Ultimate Basara (Menggunakan Battle Drive Mode).
6 1 3 Selesaikan stage dengan melancarkan serangan Basara.
6 2 5 Selesaikan stage dengan menggunakan gerakan Taunt.
Tipsnya : Gunakan Miyamoto Musashi dengan meng-equip Item pribadinya.
6 3 3 Selesaikan stage dengan menggunakan gerakan Parry.
7 1 5 Selesaikan total 100 stages.
7 2 8 Dapatkan total 1.000.000 Golds.
7 3 15 Beli semua jenis barang di toko termasuk makanan dan perlengkapan.
8 1 40 Dapatkan semua jenis item yang bisa di equip.
8 2 40 Dapatkan semua jenis senjata untuk semua karakter.
8 3 30 Dapatkan semua jenis armor untuk semua karakter.
9 1 20 Selesaikan semua 64 stage di Free Battle Mode.
9 2 100 Semua karakter harus sudah berlevel MAX.
9 3 30 Mainkan game ini hingga catatan waktu menunjukan Total Play Time 100 jam.
10 1 10 Selesaikan Conquest Mode menggunakan karakter apapun dalam tingkat kesulitan Normal.
10 2 15 Selesaikan Conquest Mode menggunakan karakter apapun dalam tingkat kesulitan Hard.
10 3 20 Selesaikan Conquest Mode menggunakan karakter apapun dalam tingkat kesulitan Extreme.
11 1 1 Selesaikan stage di Conquest Mode tanpa menggunakan serangan skill (tombol segitiga) dan serangan Basara (tombol lingkaran).
11 2 5 Selesaikan stage di Conquest Mode hanya dengan menggunakan serangan Basara atau Ultimate Basara (tombol lingkaran).
11 3 3 Selesaikan stage di Conquest Mode ketika kamu mengendarai kuda.
12 1 10 Selesaikan semua stage di Conquest Mode dengan menggunakan serangan Basara (tombol lingkaran).
12 2 13 Selesaikan stage di Conquest Mode tanpa terkena damage sedikitpun di tingkat kesulitan apapun.
12 3 50 Selesaikan stage di Conquest Mode tanpa terkena damage di tingkat kesulitan Extreme tanpa menge-save sekalipun.
13 1 3 Selesaikan Conquest Mode tanpa menge-save.
13 2 9 Selesaikan Conquest Mode sebelum bulan Desember tahun ke tiga.
Tipsnya : Selesaikan Conquest Mode dibawah 36 menit, karena setiap menitnya di Mode ini sama dengan 1 bulan.
13 3 10 Selesaikan Conquest Mode dengan mendapatkan jenis item/harta level 10 dari salah satu wilayah Jepang yang kamu kuasai.
Tipsnya : Gunakan selalu metode soft reset : select + start apabila hasil wilayah pertempuran musuh lain tidak menguntungkan dan tidak memungkinkan kamu untuk memperoleh item level 10 tersebut.
14 1 10 Selesaikan Conquest Mode dengan total KO kurang dari 100 KOs.
14 2 10 Selesaikan Conquest Mode dengan total KO lebih dari 7000 KOs.
14 3 7 Selesaikan semua stage di Conquest Mode dengan melakukan 500 Hits combo di setiap stagenya.
Tipsnya : Kamu bisa menggunakan karakter yang memiliki skill combo yang panjang seperti Matsu dan Maeda Toshiie. Jika kamu menggunakan Matsu gunakan skill ke-6 nya dengan tingkat kesulitan Extreme. Carilah Stage yang memiliki banyak pasukan dan mudah diserang.
15 1 5 Kalahkan Miyamoto Musashi saat dia muncul di Conquest Mode.
15 2 8 Selamatkan semua sandera dalam pertarungan melawan pasukan Matsunaga Hisashide saat dia muncul di Conquest Mode.
Tipsnya : Jika kamu memainkan Conquest Mode dengan bantuan player 2 akan lebih mudah. Triknya, salah satu player harus menjaga kedua pintu gerbang dari serangan pasukan Hisahide, player yang satunya membebaskan 4 sandera yang diikat pada tiang di 4 sisi peta. Setelah itu, secepatnya kalahkan Matsunaga Hisahide.
15 3 30 Selesaikan semua stage di Conquest Mode dengan terus meng-equip item 15-5 hingga selesai.
Tips : Selama kamu meng-equip item tersebut, tingkat kesulitan akan berubah menjadi sangat sulit, lebih sulit daripada Extreme. Jadi, gunakan karakter yang benar-benar sudah berlevel tinggi.
16 1 25 Selesaikan semua stage di Conquest Mode dalam tingkat kesulitan Extreme. Kamu tidak boleh meng-equip item apapun dan tidak boleh menggunakan Armor. Senjata yang harus kamu pakai haruslah First Weapon.
16 2 8 Selesaikan semua stage di Conquest Mode dalam tingkat kesulitanNormaldengan meng-equip Eighth Weapon (Final Weapon/Ultimate weapon).
16 3 22 Selesaikan Conquest Mode dengan semua (30 Karakter).
17 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Date Masamune.
17 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Sanada Yukimura.
17 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Maeda Keiji.
18 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Toyotomi Hideyoshi.
18 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Oda Nobunaga.
18 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Chousokabe Motochika.
19 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Kasuga.
19 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Mori Ranmaru.
19 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Sarutobi Sasuke.
20 1 1 Selesaikan Conquest Mode denganMatsu.
20 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Takenaka Hanbei.
20 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Akechi Mitsuhide.
21 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Mouri Motonari.
21 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Uesugi Kenshin.
21 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Shimazu Yoshihiro.
22 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Takeda Shingen.
22 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Maeda Toshiie.
22 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Honda Tadakatsu.
23 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Nouhime.
23 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Zabii.
23 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Itsuki.
24 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Miyamoto Musashi.
24 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Katakura Kojuuro.
24 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Azai Nagamasa.
25 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Oichi.
25 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Tokugawa Ieyasu.
25 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Honganji Kennyo.
26 1 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Houjou Ujimasa.
26 2 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Imagawa Yoshimoto.
26 3 1 Selesaikan Conquest Mode dengan Fuuma Kotarou.
27 1 1 Selesaikan 1 challenge di Daibudokai Mode.
27 2 20 Selesaikan semua (20) challenges di Daibudokai Mode.
27 3 10 Selesaikan semua (100) Stages di Daibudokai Mode.
28 1 30 Selesaikan semua (100) Stages di Ultimate Daibudokai Mode.
28 2 20 Selesaikan semua (100) Stages di Daibudokai Mode tanpa menge-save satu kalipun.
28 3 50 Selesaikan semua (100) Stages di Daibudokai Mode tanpa menge-save satu kalipun dan selesaikan selesaikan semua (100) Stages di Ultimate Daibudokai Mode.


Tips Mendapat REWARD (HADIAH)

            Jika kamu telah berhasil mengumpulkan Title Point dalam jumlah tertentu, kamu akan memperoleh semacam hadiah tergantung dari jumlah Title Point yang kamu kumpulkan. Hadiah yang bisa kamu dapatkan misalnya item pada baris ke 13 kolom ke 3, baris ke 15 kolom ke 5, baris ke 24 kolom ke 5, baris ke 24 kolom ke 4 dan lain-lain. Semakin banyak mau memperoleh Title Point, semakin banyak jumlah item rahasia yang bisa kamu dapat.


Tips Mendapatkan PERSONAL ITEM (ITEM PRIBADI)

Pada sekuel sebelumnya untuk mendapatkan Personal Item harus melakukan syarat tertentu pada setiap karakter yang bersangkutan. Namun kali ini CAPCOM mempermudah kita untuk mendapatkan beberapa jenis Personal Item itu, karena Personal Item kini bisa di beli di toko seharga 30.000 Gold. Untuk memunculkannya kamu harus menyelesaikan Story Mode milik Oichi, Nagamasa dan Kojuuro. Hanya ada beberapa karakter yang harus melakukan syarat tertentu untuk memperoleh Personal Itemnya.

Yang perlu kamu ketahui untuk medapatkan Personal Item ini kamu boleh melakukan syarat tersebut pada semua tingkat kesulitan. Namun kamu harus melakukannya pada Stage ke-4 di setiap Story dari setiap karakter yang kamu gunakan. Jika syarat telah terpenuhi akan ada tulisan kanji besar berwarna orange kekuning-kuningan yang muncul di atas layar yang menandakan syarat telah terpenuhi. Berikut adalah beberapa karakter yang harus melakukan syarat tertentu untuk mendapatkan Personal Itemnya :
  1. Katakura Kojuuro
Nama Stage     :BattleofHitotoriBridge.
Syarat              : Kalahkan semua Fire Ninja untuk menghilangkan kabut.
Lokasi Item     : Di area terakhir dimana kamu melawan Boss. Item berada di dekat pintu dimana kamu masuk.
  1. Oichi
Nama Stage     : North Point Ikki Outbreak.
Syarat              : Kalahkan semua fans dan supporter Itsuki.
Lokasi Item     : Ada di sisi sebelah kanan dimana kamu melawan Itsuki.
  1. Azai Nagamasa
Nama Stage     : Farm Peasant EscortBattle.
Syarat              : Kalahkan ketiga Miyoshi Trio tanpa ada 1 rumah penduduk pun
  yang hancur.
Lokasi Item     : Berada di tengah-tengah peta.


CHALLENGE
            Pada Daibudokai Mode, terdapat fitur baru yaitu kamu harus menyelesaikan 20 paket Challenge yang tersedia dan harus kamu selesaikan selama kamu memainkan Mode itu sebelum Mode itu berakhir. Jika kamu berhasil melakukan semuanya, kamu bisa menyelesaikan salah satu syarat untuk mendapatkan Title Point. Berikut ini adalah 20 paket Challenge yang harus kamu selesaikan pada Daibudokai Mode jika kamu belum mengerti Bahasa Jepang :
Paket
No.
Hadiah
Challenge
1 1 100 Golds Lakukan 10 Hits Combo.
1 2 200 Golds Lakukan 50 Hits Combo.
1 3 300 Golds Lakukan 100 Hits Combo.
2 1 100 Golds Dapatkan 10 Golds.
2 2 200 Golds Dapatkan 50 Golds.
2 3 300 Golds Dapatkan 100 Golds.
3 1 100 Golds Buatlah 5 KO’s.
3 2 200 Golds Buatlah 10 KO’s.
3 3 100 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 4 menit.
4 1 400 Golds Lakukan 200 Hits Combo.
4 2 500 Golds Lakukan 300 Hits Combo.
4 3 1000 Golds Lakukan 400 Hits Combo.
5 1 400 Golds Dapatkan 150 Golds.
5 2 500 Golds Dapatkan 300 Golds.
5 3 1000 Golds Lakukan Parry 1 kali.
6 1 300 Golds Buatlah 20 KO’s.
6 2 400 Golds Buatlah 30 KO’s.
6 3 500 Golds Buatlah 40 KO’s.
7 1 1500 Golds Lakukan 500 Hits Combo.
7 2 800 Golds Dapatkan 500 Golds.
7 3 1000 Golds Dapatkan 700 Golds.
8 1 2000 Golds Lakukan Parry 2 kali.
8 2 100 Golds Lakukan Taunt 1 kali.
8 3 700 Golds Lakukan Taunt 2 kali.
9 1 1000 Golds Buatlah 50 KO’s.
9 2 1500 Golds Buatlah 80 KO’s.
9 3 300 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 3 menit.
10 1 3000 Golds Lakukan Parry 3 kali.
10 2 4000 Golds Lakukan Parry 4 kali.
10 3 5000 Golds Tidak boleh terkena damage.
11 1 1000 Golds Lakukan Taunt 3 kali.
11 2 1500 Golds Lakukan Taunt 4 kali.
11 3 500 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 2 menit.
12 1 2000 Golds Lakukan 600 Hits Combo.
12 2 3000 Golds Lakukan 800 Hits Combo.
12 3 1500 Golds Dapatkan 1000 Golds.
13 1 1000 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 1 menit.
13 2 3000 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 50 detik.
13 3 1500 Golds Tidak boleh menangkis serangan musuh.
14 1 2000 Golds Buatlah 100 KO’s.
14 2 3000 Golds Buatlah 150 KO’s.
14 3 5000 Golds Buatlah 200 KO’s.
15 1 5000 Golds Lakukan 1000 Hits Combo.
15 2 5000 Golds Dapatkan 2000 Golds.
15 3 10.000 Golds Dapatkan 3000 Golds.
16 1 2000 Golds Lakukan Taunt 5 kali.
16 2 10.000 Golds Lakukan Parry 1 kali + tidak boleh terkena damage.
16 3 1500 Golds Tidak boleh melakukan serangan Basara.
17 1 5000 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 40 detik.
17 2 10.000 Golds Selesaikan 1 Stage di bawah 30 detik.
17 3 1500 Golds Tidak boleh melakukan Battle Drive Mode (L2).
18 1 10.000 Golds Buatlah 250 KO’s.
18 2 30.000 Golds Buatlah 300 KO’s.
18 3 15.000 Golds Lakukan Parry 2 kali + tidak boleh terkena damage.
19 1 10.000 Golds Lakukan 1500 Hits Combo.
19 2 20.000 Golds Lakukan 2000 Hits Combo.
19 3 5000 Golds Lakukan Parry 5 kali.
20 1 20.000 Golds Lakukan Parry 3 kali + tidak boleh terkena damage.
20 2 30.000 Golds Lakukan Parry 4 kali + tidak boleh terkena damage.
20 3 50.000 Golds Lakukan Parry 5 kali + tidak boleh terkena damage.


FUNGSI ITEM
            Kali ini saya akan membantu kalian menjelaskan fungsi dari berbagai item yang berada di game Sengoku Basara 2 Heroes ini. Karena keterangan di dalam game masih berbahasa Jepang, mungkin agak sulit bagi kalian yang belum mengerti artinya. Padahal item-item tersebut sangatlah penting saat pertarungan.
            Jumlah item di dalam game ini berjumlah 150 item, dengan 120 item sama seperti di Sengoku Basara 2 dan 30 item baru di Sengoku Basara 2 Heroes ini. Kali ini saya akan menggunakan kembali system Baris dan Kolom untuk mempermudah mencari item tersebut.

Baris Kolom
Fungsi
1 1 Meningkatkan jumlah HP. Besarnya tergantung dengan level item tersebut.
1 2 Meningkatkan jumlah serangan / attack. Besarnya tergantung dengan level item tersebut.
1 3 Meningkatkan jumlah pertahanan / defense. Besarnya tergantung dengan level item tersebut.
1 4 Meningkatkan efek jumlah HP yang di-restore ketika kamu menemukan Rice Ball.
1 5 Meningkatkan efek jumlah energi Basara yang di-restore ketika kamu menemukan Holy Water.
2 1 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan api.
2 2 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan petir
2 3 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan ice.
2 4 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan angin.
2 5 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan kegelapan.
3 1 Membuat karaktermu tahan terhadap serangan cahaya.
3 2 Membuat karaktermu tahan terhadap semua elemen, tetapi akan menerima damage dari serangan non-elemental lebih besar.
3 3 Pertahananmu ketika kamu menangkis serangan jarak dekat, tidak akan hancur.
3 4 Pertahananmu ketika kamu menangkis serangan jarak jauh, tidak akan hancur.
3 5 Mengurangi damage yang diterima oleh karaktermu sebesar 3/4nya.
4 1 Kamu akan dapat me-reflect / mengembalikan serangan jarak jauh ketika kamu menangkisnya.
4 2 Meningkatkan prosentase untuk melakukan serangan Critical Hits.
4 3 Menambah sela waktu yang lebih lama untuk menyambungkan kombo selanjutnya.
4 4 Membuat kombo “FEVER” (Setiap 500 Hits) akan bertahan lebih lama. Jika kamu memainkan 1 player, akan bertahan +3 detik, jika kamu memainkan 2 player, akan bertambah +1,5 detik.
4 5 Membuat Battle Drive saat kamu menekan tombol L2 akan bertahan lebih lama +3 detik.
5 1 Menambahkan kecepatan karaktermu.
5 2 Menambahkan kecepatan ketika berkuda.
5 3 Meningkatkan prosentase keberhasilan saat melakukan gerakan Parry.
5 4 Serangan Basara akan meningkat menjadi 1,5x lipatnya.
5 5 Membuat serangan combo ke-8 selalu menjadi serangan Critical Hits.
6 1 Memungkinkan kamu untuk melakukan serangan Basara meskipun Basara meternya belum penuh. Sebagai gantinya kamu akan menggunakan Health meter. (Hanya bisa sekali dalam 1 stage).
6 2 Memungkinkan kamu untuk melakukan serangan Battle Drive meskipun kamu belum memiliki Drive Meter. Sebagai gantinya kamu akan menggunakan Health meter. (Hanya bisa sekali dalam 1 stage).
6 3 Damage serangan karaktermu akan menjadi 1,5x lipatnya, tetapi kamu akan menerima damage menjadi sebesar 3x lipatnya.
6 4 Melemahkan musuh tipe Officer, tetapi akan memperkuat musuh tipe Soldier (prajurit) bisaa.
6 5 Meningkatkan damage seranagn karaktermu ketika dalam keadaan HP berwarna merah.
7 1 Seranganmu akan berpengaruh lebih besar pada musuh yang bertameng. (Efeknya akan lebih meningkat jika kamu meng-equip semua item dari 7-1 hingga 7-5)
7 2 Seranganmu akan berpengaruh lebih besar pada musuh tipe Ninja. (Efeknya akan lebih meningkat jika kamu meng-equip semua item dari 7-1 hingga 7-5)
7 3 Seranganmu akan berpengaruh lebih besar pada musuh berbadan besar. (Efeknya akan lebih meningkat jika kamu meng-equip semua item dari 7-1 hingga 7-5)
7 4 Seranganmu akan berpengaruh lebih besar pada musuh yang bersenjata heavy machinery. (Efeknya akan lebih meningkat jika kamu meng-equip semua item dari 7-1 hingga 7-5)
7 5 Seranganmu akan berpengaruh lebih besar pada musuh tipe Samurai dan prajurit bisaa. (Efeknya akan lebih meningkat jika kamu meng-equip semua item dari 7-1 hingga 7-5)
8 1 Meningkatkan kecepatan karaktermu untuk beberapa saat setelah kamu mendapatkan Rice Ball.
8 2 Meningkatkan prosentase untuk me-restore Basara Meter pada saatBattle Drive.
8 3 Saat kamu melakukan gerakan Taunt, Basara Meter akan me-restore lebih cepat.
8 4 Basara Meter akan tetap dapat me-restore ketika kamu sedang melakukan serangan Basara.
8 5 Ketika HP sedang berwarna merah, Basara Meter akan me-restore lebih cepat.
9 1 Meningkatkan efek jumlah HP dan energi Basara yang di-restore ketika kamu menemukan Rice Ball, Holy Water dan Ebisu Taru.
9 2 Jika HP karaktermu sudah penuh, saat kamu menemukan Rice Ball, Basara Meter juga akan terisi.
9 3 Jika Basara Meter sudah penuh, saat kamu menemukan Holy Water, HP juga akan terisi.
9 4 Membuat musuh akan menjauh darimu. (Tidak bisa digunakan di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
9 5 Membuat musuh akan mengantuk dan tidak bisa bergerak. (Tidak bisa digunakan di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
10 1 Meningkatkan efek Knock-Back pada musuh.
10 2 Membuat musuh terbang seperti “Home Run”.
10 3 Meningkatkan level senjata dan Armor saat pertempuran menjadi level MAX.
10 4 Hitungan combo tidak akan putus selama kamu berkuda. (Hanya 1 player).
10 5 Merubah hadiah yang diberikan setiap kamu berhasil membuat 50 KOs dari Rice Ball menjadi Cat Figure (Exp. x2).
11 1 Menambahkan experience +1 untuk setiap KO.
11 2 Menambahkan experience +5 untuk setiap KO.
11 3 Merubah semua isi peti menjadi gold saat pertempuran.
11 4 Parameter HP karaktermu akan menjadi tidak terlihat, tetapi akan diberi tambahan +0,5 Difficulty Bonus saat kamu menyelesaikan stage.
11 5 Menggandakan perolehan uang saat pertempuran, tetapi akan dipotong setengahnya jika kamu terkena serangan musuh. (Tidak berfungsi di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
12 1 Kamu bisa merubah secara acak perolehan senjata, armor dan item sekali setelah kamu menyelesaikan stage.
12 2 Kamu bisa merubah secara acak perolehan level senjata, armor dan item sekali setelah kamu menyelesaikan stage.
12 3 Jika kamu berhasil melakukan combo 1000 hits atau lebih, kamu akan memperoleh tambahan 1 kotak luxurious item. (Tidak berfungsi di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
12 4 Jika kamu berhasil melakukan 500KOsatau lebih, kamu akan memperoleh tambahan 1 kotak luxurious weapon. (Tidak berfungsi di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
12 5 Double Experience Bonus jika kamu berhasil menyelesaikan misi special pada setiap stage.
13 1 Theme Song “BLADE CHORD” oleh Nishikawa Takanori, akan diputar selama stage berlangsung sebagai BGM.
13 2 Oichi’s Ending Theme Song “NEMURE HI NO HANA” oleh Oichi’s VA Noto Namiko, akan diputar selama stage berlangsung sebagai BGM.
13 3 Lagu yang kamu pilih terakhir kali di menu Gallery akan diputar selama stage berlangsung sebagai BGM.
13 4 Kamu akan selalu menerima support dan morale dari Ally.
13 5 Kamu akan selalu menerima Holy Water dari seorang gadis yang mengikutimu jika Basara Metermu belum penuh.
14 1 Memulai stage dengan Basara Meter terisi penuh.
14 2 Memulai stage dengan Drive Meter Lv.1 sudah tersedia.
14 3 HP-mu akan me-restore secara perlahan. Efek akan lebih meningkat jika dalam posisi dekat dengan Ally. (Tidak berlaku di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
14 4 Basara Meter akan me-restore secara perlahan. Efek akan lebih meningkat jika dalam posisi dekat dengan Ally. (Tidak berlaku di Daibudokai Mode dan Ultimate Daibudokai Mode).
14 5 Extra 10 detik akan ditambahkan pada catatan waktu setelah menyelesaikan setiap ronde di Ultimate Daibudokai Mode.
15 1 Kamu akan dapat hidup kembali (revive) jika HP mu habis. Kamu akan hidup kembali dengan HP berwarna merah.
15 2 HP musuh akan menjadi 2 kali lipatnya.
15 3 Allies (teman) mu tidak akan mengikutimu.
15 4 Saat menyelesaikan Stage, setiap Allies yang bertahan hidup (Survived), kamu akan mendapatkan tambahan Ekstra Experience 300x jumlah Allies yang betahan hidup.
15 5 Saat menyalesaikan stage kamu akan mendapatkan Difficulty Bonus Experience 2,5xlipatnya dan perolehan Gold akan menjadi 2xlipatnya. Tetapi Stage akan menjadi lebih sulit, bahkan lebih sulit dari pada Extreme. (tidak berfungsi di Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
16 1 Item peningkat Luck. (semua kotak item, senjata dan armor akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip semua item dari 16-1 sampai 16-5).
16 2 Item peningkat Luck. (semua kotak item, senjata dan armor akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip semua item dari 16-1 sampai 16-5).
16 3 Item peningkat Luck. (semua kotak item, senjata dan armor akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip semua item dari 16-1 sampai 16-5).
16 4 Item peningkat Luck. (semua kotak item, senjata dan armor akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip semua item dari 16-1 sampai 16-5).
16 5 Item peningkat Luck. (semua kotak item, senjata dan armor akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip semua item dari 16-1 sampai 16-5).
17 1 Kamu akan mendapat 1 ekstra item, weapon atau armor. Bonus item, weapon atau armor ini akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip item dari 17-1 sampai 17-5. (tidak berfungsi di  Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
17 2 Kamu akan mendapat 1 ekstra item, weapon atau armor. Bonus item, weapon atau armor ini akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip item dari 17-1 sampai 17-5. (tidak berfungsi di  Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
17 3 Kamu akan mendapat 1 ekstra item, weapon atau armor. Bonus item, weapon atau armor ini akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip item dari 17-1 sampai 17-5. (tidak berfungsi di  Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
17 4 Kamu akan mendapat 1 ekstra item, weapon atau armor. Bonus item, weapon atau armor ini akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip item dari 17-1 sampai 17-5. (tidak berfungsi di  Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
17 5 Kamu akan mendapat 1 ekstra item, weapon atau armor. Bonus item, weapon atau armor ini akan menjadi lebih Luxurious/berharga jika meng-equip item dari 17-1 sampai 17-5. (tidak berfungsi di  Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
18 1 Kamu akam mendapatkan extra Gold+ 500 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra Gold akan berubah menjadi +5000 jika meng-equip item dari 18-1 sampai 18-5).
18 2 Kamu akam mendapatkan extra Gold+ 500 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra Gold akan berubah menjadi +5000 jika meng-equip item dari 18-1 sampai 18-5).
18 3 Kamu akam mendapatkan extra Gold+ 500 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra Gold akan berubah menjadi +5000 jika meng-equip item dari 18-1 sampai 18-5).
18 4 Kamu akam mendapatkan extra Gold+ 500 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra Gold akan berubah menjadi +5000 jika meng-equip item dari 18-1 sampai 18-5).
18 5 Kamu akam mendapatkan extra Gold+ 500 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra Gold akan berubah menjadi +5000 jika meng-equip item dari 18-1 sampai 18-5).
19 1 Kamu akam mendapatkan extra experience +1000 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra experience akan berubah menjadi +10000 jika meng-equip item dari 19-1 sampai 19-5).
19 2 Kamu akam mendapatkan extra experience +1000 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra experience akan berubah menjadi +10000 jika meng-equip item dari 19-1 sampai 19-5).
19 3 Kamu akam mendapatkan extra experience +1000 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra experience akan berubah menjadi +10000 jika meng-equip item dari 19-1 sampai 19-5).
19 4 Kamu akam mendapatkan extra experience +1000 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra experience akan berubah menjadi +10000 jika meng-equip item dari 19-1 sampai 19-5).
19 5 Kamu akam mendapatkan extra experience +1000 setiap kamu menyelesaikan 1 Stage. (extra experience akan berubah menjadi +10000 jika meng-equip item dari 19-1 sampai 19-5).
20 1 Jika kamu hanya meng-equip 1 jenis dari item ini, skill (saat menekan segitiga) akan menjadi level 1, jika meng-equip 2 jenis dari item ini, skill akan menjadi level 2, jika meng-equip 3 jenis dari item ini, skill akan menjadi level MAX.
20 2 Jika kamu hanya meng-equip 1 jenis dari item ini, skill (saat menekan segitiga) akan menjadi level 1, jika meng-equip 2 jenis dari item ini, skill akan menjadi level 2, jika meng-equip 3 jenis dari item ini, skill akan menjadi level MAX.
20 3 Jika kamu hanya meng-equip 1 jenis dari item ini, skill (saat menekan segitiga) akan menjadi level 1, jika meng-equip 2 jenis dari item ini, skill akan menjadi level 2, jika meng-equip 3 jenis dari item ini, skill akan menjadi level MAX.
20 4 Kamu hanya akan menerima setengah damage dari musuh tipe bomb soldiers.
20 5 Kamu akan hidup kembali (revive) jika HP mu habis. Setelah kematian yang pertama, kemungkinan untuk hidup kembali random. Kamu dapat hidup kembali maksimal 8 kali setiap Stage.
21 1 Meningkatkan jumlah Gold yang di dapat dengan membunuh musuh dengan combos ketika HP mu berwarna merah.
21 2 Kamu akan mendapatkan extra Gold +1 setiap membuat 1 KO.
21 3 Efek Cat Figure (item experience x2) akan bertahan lebih lama.
21 4 Meningkatkan kemungkinan Critical Hit lebih besar jika kedua parameter HP dan Basara sedang dalam keadaan full.
21 5 Menambah kecepatan S-string (saat kamu menekan tombol kotak) jika kedua parameter HP dan Basara dalam keadaan full.
22 1 Semakin banyak kamu membuat KO, karakter mu akan semakin kuat.
22 2 Meningkatkan Attack Power setelah sukses melakukan gerakan Parry (kamu akan menerima damage menjadi 2x lipatnya).
22 3 Meningkatkan serangan elemental sesuai dengan atribut karakter.
22 4 Meningkatkan damage yang disebabkan oleh Critical Hits.
22 5 Tingkat statistic weapon dan armor yang digunakan akan menyesuaikan dari weapon atau armor yang memiliki statistic tertinggi.
23 1 Perolehan Gold akan menjadi 4x lipat atau ¼ nya pada saat menyelesaikan Stage.
23 2 Kamu akan mendapatkan tambahan extra Gold ¼ x lipatnya dari special bonus ketika kamu melakukan syarat tertentu di setiap Stage. (tidak berfungsi di Daibudoukai Mode dan Ultimate Daibudoukai Mode).
23 3 Kamu akan mendapat kemungkinan untuk meng-upgrade level senjata atau armor 100%.
23 4 Meningkatkan kemungkinan untuk mendapatkan Basara Kuji (tekan segitiga di toko) saat kamu menyelesaikan Stage.
23 5 Experience yang didapatkan dari jumlah KO akan menjadi 1,5x lipatnya saat kamu menyelesaikan Stage. Tetapi parameter HP mu akan diperpendek.
24 1 Jika kamu memainkan 1 player, kamu akan mendapatkan extra 20% experience dari jumlah KO, jika memainkan 2 player akan mendapatkan extra 100% experience dari jumlah KO.
24 2 Setelah kamu berhasil melakukan Parry pada musuh, musuh akan berada dalam posisi Kokuin/Prime State.
24 3 Memperpanjang waktu Kokuin/Prime State.
24 4 Semua musuh akan berada dalam posisi Kokuin/Prime State saat melakukan serangan Basara.
24 5 Jika HP mu berwarna merah serangan Basara yang kamu lakukan menjadi serangan Ultimate Basara (sama seperti kamu melakukan Battle Drive Mode).
25 1 Item pribadi milik Katakura Kojuuro. Kamu akan dapat hidup kembali dengan HP berwarna merah dan karakter akan berubah menjadi Kojuuro’s special mode sampai kamu menyelesaikan Stage. Defense mu akan menurun dan kamu tidak bisa menangkis atau menghindar serangan musuh.
25 2 Item pribadi milik Oichi. Semua skill yang menggunakan dark hand dan serangan Basaranya akan meningkat kekuatannya.
25 3 Item pribadi milik Azai Nagamasa. Selama 3 menit setelah kamu memulai Stage, akan terus berada dalam posisi Beam Saber.
25 4 Item pribadi milik Date Masamune. Membuat terus menerus berada dalam gaya 6 pedang cakar. Tetapi Defense mu akan menurun dan kamu tidak bisa menangkis atau menghindar serangan musuh.
25 5 Item pribadi milik Sanada Yukimura. Secara otomatis akan berada dalam posisi Batlle Drive Mode sampai HP mu berwarna merah. Tetapi Damage yang kamu terima akan lebih besar.
26 1 Item pribadi milik Maeda Keiji. Membuat musuh disekeliling mu menari dan mudah untuk dikalahkan hanya dengan 1 pukulan saja dengan menekan tombol select (Taunt).
26 2 Item pribadi milik Toyotomi Hideyoshi. Memungkinkan karakter mu mengangkat semua orang untuk dijadikan senjata.
26 3 Item pribadi milik Oda Nobunaga. Menghilangkan Defense Point untuk ditambahkan ke Attack Point. Defense mu akan menjadi 0.
26 4 Item pribadi milik Chousokabe Motochika. Setiap serangan S-string (jika menekan tombol kotak) akan menjadi serangan Critical Hits jika HP mu berwarna merah.
26 5 Item pribadi milik Kasuga. Memanggil bayangannya (Bunshin) untuk bertarung bersama. Bunshin akan hilang jika HP berwarna merah.
27 1 Item pribadi milik Mori Ranmaru. Kamu akan berada dalam Batlle Drive Mode selama 1 menit dan selama itu experience yang didapat akan menjadi 3x lipatnya tetapi setelah 1 menit HP mu akan berkurang 75%.
27 2 Item pribadi milik Sarutobi Sasuke. Otomatis akan mengeluarkan skill ninjutsu “utsusemi” ketika HP berwarna merah dan HP akan me-restore perlahan-lahan. Hanya bisa dilakukan 3x dalam 1 Stage.
27 3 Item pribadi milik Matsu. Meningkatkan setiap serangan yang menggunakan bantuan hewan.
27 4 Item pribadi milik Takenaka Hanbei. Membuat HP mu akan berkurang sedikit demi sedikit tetapi sebagai gantinya kamu akan menerima lebih banyak Gold.
27 5 Item pribadi milik Akechi Mitsuhide. Jika kamu KO, secara otomatis akan hidup kembali dan melakukan serangan Basara.
28 1 Item pribadi milik Mouri Motonari. Ketika kamu memasang skill jebakan, kamu tidak akan dapat diserang atau dicegah. Serangan skill mu juga akan bertambah.
28 2 Item pribadi milik Uesugi Kenshin. Saat kamu melakukan Taunt bunga mawar akan muncul dan akan membekukan musuh.
28 3 Item pribadi milik Shimazu Yoshihiro. Setelah mendapatkan Holy Water, musuh akan berada dalam posisi Kokuin/Prime State jika diserang.
28 4 Item pribadi milik Takeda Shingen. Ketika kamu melancarkan serangan Basara, musuh akan berada dalam posisi Kokuin/Prime State.
28 5 Item pribadi milik Maeda Toshiie. Selama 1 menit kamu akan menerima Bentou (Rice Ball) dari Matsu.
29 1 Item pribadi milik Honda Tadakatsu. Merubah skill yang mengunakan serangan Projectile menjadi serangan Electric Plasma.
29 2 Item pribadi milik Nouhime. Serangan combo normal akan berubah menjadi serangan jarak dekat (Melee Attack).
29 3 Item pribadi milik Zabii. Settiap musu yang kamu KO akan menjadi pengikut mu dan kamu akan mendapatkan lebih banyak Gold dari setiap musuh yang menjadi pengikut mu.
29 4 Item pribadi milik Itsuki. Kamu akan bertempur tanpa menggunakan palu. Serangan Damage akan bertambah namun kamu tidak bisa menangkis, menghindar, melakukan serangan Basara dan menggunakan skill yang menggunakan palu.
29 5 Item pribadi milik Myamoto Musashi. Gerakan Taunt mu akan menghasilkan Damage.
30 1 Item pribadi milik Fuuma Kotarou. Ketika menyerang di udara combo +1 hit dan setiap kali kamu meng-KO musuh, kamu akan diberi tambahan +5 Gold.
30 2 Item pribadi milik Houjou Ujimasa. Skill Moxibustion akan bertahan lebih lama dan combo akan ditambah +1 hit.
30 3 Item pribadi milik Tokugawa Ieyasu. Kamu dapat memanggil Tadakatsu tanpa bisa dicegah dan serangan Projectile akan berubah menjadi Electric Plasma.
30 4 Item pribadi milik Imagawa Yoshimoto. Ketika kamu melakukan skill ke-2, orang-orang di sekeliling mu akan menari menuju “Rainbow Stage”.
30 5 Item pribadi milik Honganji Kennyo. Dapat melakukan skill ke-2 tanpa bisa dicegah serta kamu akan menerima Damage lebih sedikit.

Kurasa itu aja udah cukup untuk Cheat kode Basara cara Unlock, karakter, senjata dan kostum kalo sudah tau tips dan triknya yang terakhir adalah tinggal menamatkan game basara heroes 2 ini lalu melanjutkan ke game lainnya. jangan lupa baca juga: Cheat kode Most Wanted